Gambar: GPNVG 18
Sebelum mulai membahas tentang apakah GPNVG 18 itu sendiri
penulis akan memulai dengan penjelasan terlebih dahulu apakah itu NVG atau Night Vision Goggles lalu setelah itu
akan dijelaskan tentang apakah perangkat GPNVG 18,kegunaan GPNVG 18,
spesifikasi GPNVG 18 dan berbagai hal penting lainnya yang akan disajikan satu
persatu.
Dimulai dengan NVG/Night
Vision Goggles atau teropong penglihatan malam adalah sebuah alat obeservasi malam hari yang memungkinkan
pengguna untuk melihat dengan jelas baik itu makhluk hidup maupun benda pada
keadaan kegelapan total atau gelap gulita di malam hari,teropong penglihatan
malam ini apabila digunakan umumnya akan terlihat seperti bernuansa hijau,
namun juga bisa menampilkan gambar thermal atau thermal imaging dan dapat
juga berbentuk monokrom,jika lensa teropong diganti dengan lensa thermal atau
dengan lensa monokrom sesuai dengan situasi. Perangkat ini biasa digunakan oleh
pihak militer dan badan penegak hukum namun juga dijual untuk warga sipil.
Tenang,penulis akan menjelaskan apa yang disebut gambar
thermal atau thermal imaging dan apa
itu gambar monokrom. Thermografi inframerah adalah kamera thermografi bisa
mendeteksi radiasi inframerah dari kejauhan melalui spektrum elektromagnetik
sekitar 9 sampai 14 meter dan menghasilkan
gambar radiasi yang disebut termogram. Termografi memungkinkan seorang pengguna
untuk melihat beragam variasi suhu baik manusia,lalu hewan yang memiliki suhu
panas tubuh akan menjadi mudah terlihat pada waktu siang atau malam hari,jika
dilihat melalui kamera maka gambar yang terlihat disebut gambar thermal atau thermal imaging, jadi apabila manusia,
kemudian hewan dan benda-benda yang memiliki suhu hangat maupun panas akan
terlihat sangat jelas daripada yang memiliki suhu dingin jika teropong penglihatan
malam menggunakan lensa ini.
Termografi memiliki sejarah yang panjang, meskipun
penggunaannya telah meningkat secara dramatis dengan penggunaan secara
komersial maupun industri selama lima puluh tahun terakhir,petugas pemadam
kebakaran menggunakan termografi untuk menembus asap yang pekat saat
menjalankan tugas pemadaman,untuk menemukan orang dan untuk memperkecil sumber
api. Teknisi pemeliharaan menggunakan termografi untuk mencari simpul yang
memiliki suhu terlalu panas dari bagian saluran listrik dan untuk meningkatkan
efisiensi pemanasan dari pendingin ruangan atau Air Conditioner.
Gambar: Gambar thermal dari seekor kucing
Sekarang beralih ke hal-hal yang terkait dengan
monokrom,monokrom adalah lukisan,gambar,desain ataupun foto yang memiliki warna
terbatas atau hanya memiliki satu warna saja yaitu warna abu-abu dengan warna
hitam atau warna putih. Untuk gambar,istilah monokrom biasanya diartikan sama
dengan warna hitam dan warna putih atau tanpa warna begitu juga dalam hal
fotografi dan film yang juga dengan menggunakan warna hitam dan putih. Berikut
adalah contoh dari gambar monokrom.
Gambar: Gambar monokrom seekor burung
Perangkat NVG ini biasa digunakan oleh pihak militer dan
badan penegak hukum namun juga dijual untuk warga sipil,teropong penglihatan
malam hari ini biasanya ada pada dalam komponen yang lengkap, termasuk tabung image intensifier, sebuah tempat
pengaman yang umumnya tahan terhadap air,
tabung image intensifier merupakan
sekumpulan lensa yang dipasang dalam tabung vakum dan memiliki kemampuan untuk
menyesuaikan ke berbagai tingkat kecerahan cahaya, termasuk memperbesar cahaya
yang masuk pada saat gelap. NVG biasanya dibagi dalam beberapa generasi sesuai
dengan pengembangan teknologi yang melibatkan image intensifier (IIT).
IIT generasi pertama biasanya terlalu sensitif dan tidak
mampu untuk menekan cahaya yang sangat intens secara mendadak seperti cahaya
petir atau semburan cahaya tembakan yang bisa menyebabkan kebutaan pada mata
penggunanya dan beberapa komponen untuk sistem pemasangan, teknologi ini telah
berkembang dengan pesat sejak pertama diperkenalkan, yang memiliki beberapa
generasi turunan dalam peralatan teropong malam dengan peningkatan kualitas
serta kinerja dan harga persatuan cenderung menurun. Yang menjadikan perangkat
ini digunakan oleh beragam pengguna baik pemadam kebakaran,teknisi
bangunan,seorang penembak,pengemudi maupun penerbang sekalipun.
Itulah pembahasan sekilas mengenai NVG atau teropong
penglihatan malam hari, sekarang penulis akan mulai membahas apa itu GPNVG 18?.
GPNVG atau Ground
Panoramic Night Vision Goggles adalah sebuah teropong penglihatan malam
yang digunakan untuk operasi milter di darat. GPNVG 18 memang istimewa tidak
hanya dalam bentuk tetapi juga dalam kemampuan,jika teropong malam konvensional
hanya terdiri dari satu lensa tunggal dengan satu atau dua kotak mata pengguna
teropong penglihatan malam hari yang satu ini mempunyai empat lensa dan empat
kotak mata untuk pengguna sekaligus yang diaplikasikan dalam satu set GPNVG 18.
Keempat lensa tersebut adalah lensa penglihatan malam,lensa thermal, lensa
monokrom dan lensa teropong biasa.
Teropong penglihatan malam ini terdiri dari dua bagian
teropong yang dijadikan satu yang masing-masing teropong memiliki dua tabung image intensifier tube (IIT), dua tabung
menghadap lurus ke arah depan sementara tabung yang berada di sebelah kanan dan
sebelah kiri terpasang menyudut kearah luar,hanya dibutuhkan empat baterai dari
standar industri maka terpong penglihatan malam hari ini siap untuk digunakan
selama 30 jam.
Spesifikasi GPNVG 18
Pabrikan: Insight Technology
Dimensi: 5,625 x8,5 x3,75 inci
Ketahanan terhadap air: Kedalaman satu meter selama dua jam
Daya: Baterai 4x 3V CR123A
Bidang Penglihatan: 97 derajat
Jenis IIT: 4x 18 mm MX-10160
Resolusi: 64 lp/mm
Gambar: GPNVG 18
Demikianlah pembahasan terkait teropong penglihatan malam
yang GPNVG 18 yang dapat penulis sajikan untuk saat ini semoga berguna dan
memiliki manfaat dan pastikan anda terus mengunjungi Kanaha untuk
informasi-informasi yang bermanfaat.
Sumber: 1. Wikipedia
2. Dari berbagai sumber
3. Majalah info kemiliteran dan kepolisian "Commando" Edisi 4 volume XI Tahun 2015
Tidak ada komentar:
Posting Komentar